Kapsul Bidara Plus yang Berkhasiat untuk Perawatan Kulit

perawatan-kulitKapsul bidara plus berkhasiat untuk perawatan kulit – Bidara sekarang ini memang tengah gencar-gencarnya dikenalkan di masyarakat oleh para herbalis dan para praktisi ruqyah. Tanaman Bidara ini merupakan tanaman berbentuk perdu berduri yang sering tumbuh di daerah yang kering. Bidara ini mempunyai nama ilmiah Ziziphus mauritania yang sininomnya ialah Ziziphus jujuba. Tanaman bidara ini juga merupakan tanaman yang istimewa, adapun yang membuat tanaman Bidara ini termasuk tanaman istimewa ialah sebab tanaman ini juga disebutkan beberapa kali dalam kitab Qur’an.

Buah bidara ini bisa dimakan dan telah ada varietas unggulan yang dibudidayakan untuk produksi buah bidara dan selanjutnya dijual sebagai buah yang segar. Buah bidara ini adalah sumber karoten, vitamin A dan juga C serta lemak.  Buah Bidara ini memiliki rasa seperti campuran kurma dan apel yang mempunyai nilai energi yang sangat tinggi. Buah Bidara bisa dimakan mentah maupun dikeringkan dan buah bidara mempunyai rasa sedikit asam menyegarkan, sedikit menyerupai apel yang kering.

Buah Bidara ini selain mempunyai citarasa seperti campuran dua macam buah yaitu kurma dan apel dan sangat dihargai oleh suku Badui sebab mempunyai nilai energi yang sangat tinggi. Buah ini juga bisa dimakan mentah maupaun dikeringkan dan buah bidara mempunyai rasa sedikit asam yang menyegarkan, sedikit menyerupai apel kering. Buah bidara ini memang memiliki banyak sekali manfaat untuk tubuh salah satunya jika buah bidara yang di jadikan Kapsul bidara plus berkhasiat untuk perawatan kulit. Selain bisa dijadikan sebagai kapsul bidara plus, daun bidara yang masih muda ini bisa di jadikan sebagai sayuran. Sebab daun Bidara yang direbus ini bisa diminum sebagai jamu. Remas beberapa lebar daun bidara dengan air akan didapati daun bidara membusa seperti sabun. Daun bidara bisa di pakai memandikan orang yang sakit demam.  Sunnahnya,  Daun bidara ini di gunakan untuk memandikan jenazah. Juga disunnahkan untuk wanita yang telah suci dari haid untuk mandi dengan daun bidara.

Tidak berhenti sampai di daunnya saja, manfaat bidara juga di peroleh dari kulit kayu dan akarnya. Kulit kayu, serta akar Bidara juga sangat bermanfaat untuk obat. Misalnya untuk membantu pencernaan dan sebagai tapal obat luka. Di daerah Jawa, jenis kulit kayu Bidara ini sering di pakai untuk mengatasi gangguan pencernaan sedangkan di negera Malaysia, kulit kayu yang dihaluskan ini di gunakan sebagai obat sakit perut. Selain itu Kulit kayu bidara di yaitu bermanfaat sebagai tonikum, walaupun tidak terlalu kuat, dan dianjurkan untuk penyakit lambung dan juga usus. Kulit akarnya ini dicampur dengan sedikit pucuk, pulasari serta bawang putih, diminum untuk mengatasi kencing yang sangat nyeri dan berdarah.

Baca JugaDaun Bidara Obat Alami Untuk Menghilangkan Jerawat

Terakhir, bidara ini juga berkhasiat untuk perawatan kecantikan. Petiklah beberapa daun bidara yang segar selanjutnya tumbuk sampai halus, selanjutnya masukan kedalam wadah, tambahkan sedikit air sehingga di peroleh campuran yang agak kental menyerupai pasta. Oleskanlah pasta Bidara ini pada kulit wajah sebagai masker, dan biarkan beberapa saat sampai mengering seluruhnya. Selanjutnya cuci dengan air bersih saja, tanpa perlu memakai sabun. Dan untuk memberi hasil yang signifikan sehingga terlihat perbedaan yang sangat besar di kulit, anda harus melakukan hal tersebut selama kurang lebih 2 bulan. Demikian artikel terkait kapsul bidara plus berkhasiat untuk perawatan kulit, semoga bermanfaat.

 

93 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.