Daun Bidara Untuk Mengatasi Gangguan Jin Dan Sihir

Daun Bidara Untuk Mengatasi Gangguan Jin Dan Sihir – Daun bidara merupakan tanaman yang berasal dari daerah Asia Tengah dan bisa dibudidayakan di Indonesia. Saat ini daun bidara sedang banyak sekali dicari oleh seseorang dikarenakan khasiatnya yang begitu fenomenal.

Manfaat daun bidara ini salah satunya adalah digunakan untuk mengatasi gangguan jin dan juga sihir yang saat ini masih banyak dialami oleh sebagian masyarakat, baik yang tinggal di daerah perkotaan maupun pedesaan. Namun sebelum kita membahas daun bidara sebagai obat mengatasi gangguan jin dan sihir, alangkah baiknya jika kita mengenali daun-bidara-untuk-mengatasi-gangguan-jin-dan-sihirdahulu tentang gangguan jin dan sihir tersebut.

Gangguan jin yang dialami oleh manusia ini bisa terjadi oleh siapa saja, baik itu jin kiriman atau sihir dari seseorang atau memang ulah dari kedzoliman jin itu sendiri. Biasanya, untuk ikhtiar penyembuhannya ini semua orang akan melakukan ruqyah syar’iyah.

Sebelum melakukan ruqyah ini, sebaiknya kita menganalisa diri sendiri dahulu apakah dalam tubuh kita ini terdapat gangguan jin ataukah memang terjangkit penyakit medis pada umumnya. Untuk itu, mari kita kenali terlebih dahulu beberapa ciri-ciri seseorang yang terkena gangguan jin dan juga sihir.

Perlu anda ingat, apabila ada sedikitnya 7 gejala atau ciri-ciri yang telah anda alami, maka sudah saatnya anda melakukan ruqyah secara mandiri atau meminta ruqyah para ahli.

Ciri ciri mendapat gangguan jin dan sihir :

  • Emosi yang selalu tinggi dan sangat sulit dikendalikan. Hal ini bisa dilihat ketika ada seseorang yang membantah orang tua dengan sorot mata yang aneh dan mengamuk.
  • Adanya dorongan yang sangat kuat untuk melakukan tindakan maksiat secara berulang-ulang, serta disertai kemalasan yang sangat luar biasa untuk melakukan ibadah seperti sholat dan lain-lainnya.
  • Sesak nafas dan juga mengantuk pada saat membaca Al-Qur’an, tidak bisa membaca lebih dari 30 ayat tenggorokan sudha merasa sakit dn terhenti sama sekali.
  • Suka minder, melemahnya hati, suka melamun, menyendiri dan mengurung diri dikamar yang berlebihan sehingga mengasingkan diri dari kehidupan sosial.
  • Merasakan sakit yang tak kunjung sembuh seperti sakit kepala, pegal dibahu, sakit gigi, hingga dada sesak tanpa sebabg yang jelas.
  • Depresi tingkat tinggi sehingga membuat seseorang menjadi linglung
  • Sering kesurupan, baik sebagian hingga secara total
  • Paranoid dan juga cemas, sehingga merasa selalu ada yang mengikuti dirinya, mengejar dan mengancam akan membunuhnya
  • Sering mencium bau wewangian seperti kembang atau dupa diberbagai tempat, serta mencium bau anyir seperti bangkai tanpa diketahui sumbernya
  • Sering melakukan tindakan aneh tanpa disadari dan bahkan diluar kendali, merasakan seperti ada yang mengendalikannya baik dalam kondisi sadar maupun tidak, dan masih banyak lagi.

Setelah mengetahui beberapa gangguan yang disebabkan jin dan sihir, kini saatnya mencaritahu bagaimana cara mengatasinya. Tumbuhan herbal daun bidara ini ternyata juga bisa digunakan untuk mengatasi gangguan sihir dan juga jin.

Cara melakukannya pun sangat mudah, silahkan anda cara 7 lembar daun bidara yang masih berwarna hijau dan segar. Setelah itu silahkan tumbuk hingga halus lalu campurkan pada air yang telah dibacakan ayat suci sebelumnya, yakni ayat kursi, Al-fatihah, Annas, Al-Falaq, Al-Ikhlas, dan juga alkafirun.

Lalu air teresebut silahkan diminum 3 kali, dan sisanya digunakan untuk mandi. Insyallah atas izin Allah maka ganguan dari jin dan sihir tersebut akan hilang. Demikian informasi dari kami tentang daun bidara untuk mengatasi gangguan jin dan sihir, semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.